siaranjabodetabek.com – Aksi pencurian tas milik karyawan di sebuah toko di Palembang terekam kamera CCTV, usai videonya viral pelaku mengembalikan dompet dengan memposting KTP korban di Media Sosial. Pelaku membuat scenario seolah menemukan dompet yang tercecer dan meminta pada korbannya.
Dari rekaman CCTV terlihat pelaku mendekati meja kasir dan mengambil tas yang tergantung di sebuah kursi, saat kejadian korban sedang berada di ruangan belakang. Pelaku kemudian mengambil dompet yang ada di dalam tas dan langsung kabur mninggalkan lokasi kejadian.
Aksi pencurian tersebut terjadi di sebuah toko bangunan di kawasan Jalan Sukawinatan Kecamatan Sukarami Palembang. Korban kemudian memposting hasil rekaman CCTV dan viral di Media Sosial, korban kehilangan dompet yang berisikan surat-surat penting salah satunya kartu penduduk atau KTP.
Mengetahui dirinya viral, pelaku berniat mengembalikan dompet korban. Pelaku lantas memposting KTP korban di Media Sosial sambil mencatumkan nomor ponsel yang bisa dihubungi. Pelaku membuat scenario seolah-seolah dirinya menemukan dompet yang tercecer.
Saat janjian pelaku tak bisa mengelak lantaran korban memiliki rekaman CCTV yang jelas, pelaku pun langsung meminta maaf dan menyesali perbuatanya.
“Aku bilangkan kan, kok aku yang kehilangan dompet dan aku juga punya CCTV loh. Langsung dia minta maaf, iya mba aku yang ngambil, dia langsung mengakui perbuatanya waktu aku bilang ada CCTV” ujar korban.
Atas kejadian tersebut pelaku langsung membatalkan niatnya untuk meneruskan kasus ini ke kepolisian. Korban mengaku bersyukur dompetnya telah ketemu.