Aneka Kuliner Dimsum Unik

siaranjabodetabek.com – Tiongkok terkenal dengan beragam Kulinernya, Salah satunya adalah Dimsum, panganan tradisional negeri tirai bambu ini kini dengan mudah bisa didapatkan di kaki lima hingga restoran hotel berbintang.

Bentuknya pun unik dan menarik untuk disantap, inilah berbagai Dimsum halal dan unik hasil karya salah satu juru masak restoran hotel di Surabaya.

Ditangan juru masak ini bentuk Dimsum yang biasa-biasa saja bisa dirubah menjadi berbagai bentuk seperti kerang dan ikan cupang, rasanya pun dijamin lezat karena isinya berupa daging, ayam, dan ikan, udang.

Cara memasak Dimsum:
1. Campurkan olahan daging ayam dan udang dengan berbagai bumbu Nusantara yang telah disiapkan.
2. Buat adonan tepung hingga menjadi Spring Roll.
3. Masukan isian olahan ayam dan udang kedalam kulit pangsit dan bentuk sesuai dengan keinginan kita.
4. Setelah itu kukus menggunakan nampan bambu khas Jepang diatas tungku api hingga matang.
5. Dimsum pun siap disajikan.

” Dimsum itu uniknya itu dari bentuk nya, dari bentuknya seperti pastridenes tapi bentuknya lebih banyak kreativitasnya, dan kebanyakan bahannya itu dari daging, udang. Seperti itu”, Ujar Hari Santoso selaku sebagai Juru Masak Dimsum

Bagi penggemar Dimsum tak perlu khawatir dengan isian Dimsum, karena dijamin halal, rasanya pun istimewa karena berisi seafood dan ayam yang telah diberi bumbu rempah khas Nusantara.

” Gigitan pertamanya soft banget lembut banget, terus menerut saya kaya ayam sama udangnya tuh dimasak sempurna gitu. Jadi belum keras masih soft banget gitu deh”, sambung Amanda selaku sebagai Penikmat Dimsum

Kuliner khas negeri tirai bambu ini sangat pas dinikmati di berbagai suasana baik pagi maupun sore hari.

Rasanya yang lezat dan nikmat membuat kuliner ini sangat digemari. Tak heran jika dimsum ini dapat ditemui mulai dari kedai kaki lima hingga restoran bintang lima.

Apakah anda tertarik untuk mencoba?

Selamat mencoba..,

News Feed