siaranjabodetabek.com, Depok – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Dadan Rustandi bersama Sekretaris Dinas Kota Depok, Citra Indah Yuliyanti, hadir ditengah-tengah warga memberikan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat, dengan Gerakan Sosial ‘Depok Bersedekah Bersama’
“Alhamdulillah, kami membagikan sembako menyerahkan bantuan sembako kepada Kecamatan Tapos untuk disalurkan kepada warga yang sedang isolasi mandiri akibat Covid-19 maupun terdampak pandemi Covid-19,” kata Kapala DPUPR Kota Depok Dadan Rustandi, saat dikonfirmasi, Sabtu pagi (31/07/2021) melalui pesan WhatsAppnya.
Dadan mengatakan, donasi ini dilakukan sesuai istruksi Walikota Depok dalam Depok Bersedekah Bersama, program Aparatur Sipil Negara (ASN) DPUPR Peduli.
“Ini salah satu upaya kami meringankan beban warga yang sedang menjalani isolasi mandiri, dan yang terdampak PPKM level empat sekarang,” ucap Dadan.
Sementara untuk dananya lanjut Dadan, donasi ini sepenuhnya berasal dari sumbangan sukarela seluruh ASN yang bertugas di Dinas PUPR Kota Depok.
“InsyaAllah, kami akan mendorong untuk terus melakukan gerakan berbagi terhadap sesama di masa pandemi.
“Selain beras kami juga bagikan masker supaya mereka tetap ingat dan patuh terhadap protokol kesehatan,” tuturnya.
“Semoga bansos ini bermanfaat bagi masyarakat, harapan kami tentunya Pandemi covid-19 yang melanda ini akan segera berakhir,” pungkasnya. (adi).