siaranjabodetabek.com, Pondok Petir – Penyemprotan disinfektan dan pembagian masker di lingkungan RW 01 Kelurahan Pondok Petir, menyasar jalan umum, di gang gang, sarana umum, sekolah, masjid, perkantoran dan lingkungan warga yang Isoman.
Sebagai bentuk kepedulian untuk saling membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak covid-19

Hal ini disampaikan Ketua Paguyuban Putra Petir Bersatu (PPPB) sebagai ketua Satgas RW 01 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari Syamsudin, kepada siaranjanodetabek.com Rabu (11/8/2021).

Dirinya terus menerus gerak mengadakan penyemprotan disinfektan, pengecekan suhu, pembetian masker hingga pemberian sembako kepada masyarakat yang menjalani isolasi mandiri.

“Ini bagian dari ikhtiar kita warga Rw.01 kelurahan Pontir, untuk pencegahan maksimal penyebaran virus Corona,” kata kata Ketua RW 01 Syamsudin, Rabu (11/8/2021) di kediamannya.

Syamsudin panggilan Mandor terkenalnya menerangkan, kegiatan ini dilakukan bersama dengan tim Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level empat Kelurahan Pondok Petir.

“Kami lakukan di lingkungan 6 RT di RW 01, karena memang di lokasi agak sedikit rawan untuk penyebaran kasus virus Korona (Covid-19), Alhamdulillah sudah menurun,” ucapnya.

Kegiatan yang dilakukan lanjut Ketua PPPB RW 01 Syamsudin gerakan memberikan sosialisasi, pembagian masker, pengecekan suhu tubuh, hingga pembagian paket paket sembako.

“Data perhari ini, di lingkungan RW 01 Pontir ada 40 kasus, yang saat ini sedang menjalani isolasi secara mandiri, tapi untuk saat ini sudah menurun menjadi 5 orang,” jelasnya.

Sembari melakukan penyemprotan, Ketua RW 01 dengan para jajaran Ketua RT, juga turut mensosialisasikan berbagai hal terkait pencegahan penyebaran virus Corona kepada masyarakat.
“Saya ucapkan terima kasih kepada pak lurah Rizal Farhan, para donatur, LPM, ketua RT, karang taruna dan tokoh masyarakat, yang selama berjibaku membantu warga yang terdampak covid-19 maupun warga Yang Isoman,” tuturnya. (Adi).

News Feed