siaranjabodetabek.com -Bertepatan dengan hari Pahlawan 10 November 2021 kemarin Panglima TNI Marsekal TNI Hadi tjahjanto berpamitan kepada para prajurit TNI Angkatan Laut di Surabaya.
Pertemuan yang berlangsung digeladak kapal perang Republik Indonesia Makassar 590 dihadiri sekitar 200 perwira TNI Angkatan Laut. Marsekal Hadi tjahjanto yang telah menjabat Panglima TNI selama Empat tahun sekaligus menyatakan pamit karena per 1 Desember 2001 akan memasuki masa pension.
Panglima TNI juga berpesan agar TNI Angkatan Laut semakin maju di tengah berbagai tantangan yang dihadapi.
“Merasa bangga sekali saya bisa berdiri di tengah tengah prajurit angkatan laut yang hampir selama Empat tahun terus mendukung pelaksanaan tugas pokok dalam rangka menyelesaikan tugas tugas negara yang cukup berat, mulai dari ancaman non alam maupun operasi operasi yang telah kita laksanakan bersama,” ujar Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.
Panglima TNI melanjutkan bahwa hari ini bertepatan dengan hari pahlawan 10 November tahun 2021 dirinya sengaja datang ke Surabaya sebetulnya adalah dalam rangka Inspeksi hanya ingin bertemu dengan para perwira TNI Angkatan Laut yang selama ini selalu bersama sama apalagi dalam kegiatan penanganan pandemic.