siaranjabodetabek.com, Bogor – Kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat merupakan salah satu destinasi wisata favorit masyarakat, khususnya wisatawan dari Jabodetabek. Keindahan alam dan udara sejuknya selalu berhasil memesona para wisatawan.

Namun, siapa sangka kalau di kawasan dataran tinggi ini terdapat telaga eksotik yang indah berselimutkan kabut.

Telaga Puncak Bogor adalah namanya yang terletak di Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.

Wisata telaga ini memang belum dikenal banyak wisatawan lantaran letaknya tersembunyi di balik perkebunan teh dan perbukitan yang ditumbuhi pepohonan hijau.

Resmi dibuka pada tanggal 28 Oktober 2018, Telaga Saat menyajikan pemandangan alam yang asri, mulai dari gunung, hamparan kebun teh, hingga hutan yang hijau.

Suasana dan pemandangan pun makin eksotik saat kabut turun di sore hari, ditambah lagi semilir udara yang sejuk di Puncak, Bogor.

“Rata-rata pengunjung di sini itu menikmati suasana alam, udara yang sehat dan segar dengan pemandangan eksotik forest view dan hamparan perkebunan teh,” kata wakil ketua Desa Wisata Tugu Utara, Wawin, Jumat (4/6/2021).

Air di Telaga Saat masih sangat jernih dan belum tercemar, sehingga menyejukkan mata saat dilihat. Kombinasi itu menghasilkan panorama alam yang luar biasa indah, membuat tempat ini sangat menarik untuk dikunjungi.

Fakta menariknya, Wawin mengatakan kalau telaga itu merupakan titik nol kilometer Sungai Ciliwung.

Harga tiket masuk Telaga Saat Bogor adalah Rp 10.000. Dengan harga tersebut, kamu sudah bisa menikmati pemandangan alam di sana, dan juga piknik.

“Untuk sementara pemesanan masih secara langsung. Tiket masuk harganya Rp 10.000, pengunjung bisa bersantai, ada fasilitas toilet dan gazebo,” kata Wawin.

Kalau mau keliling telaga naik kapal dikenakan biaya tambahan lagi Rp 100.000 per kapal. Kapasitas kapal maksimal enam orang.

Di tempat wisata ini juga tersedia beberapa warung untuk pengunjung yang ingin membeli makanan ringan. Jika ingin makanan berat disarankan untuk membawa dari rumah masing-masing.

Sementara untuk biaya parkir mobil dan motor di Telaga Saat dikenakan Rp 5.000 saja. Adapun, lahan parkir tidak terletak di dalam kawasan telaga, melainkan di seberang pintu masuk Telaga Saat.

Rute menuju Telaga Saat
Jika ingin berkunjung ke Telaga Saat dari Jakarta kamu bisa ambil keluar tol Jagorawi/Gadog, kemudian arahkan kendaraanmu ke Jl. Raya Puncak.

Kemudian berjalan terus hingga menemukan MELRIMBA, kemudian berbelok ke kiri. Dari situ wisata Telaga Saat sudah dekat.

Wawin mengatakan, akses jalan menuju ke Telaga Saat masih sekdikit terjal dan berbelok-belok, maka itu pengunjung harus berhati-hati membawa kendaraan.

“Jalanan masih terjal karena akses masih jalan balasan berbatuan, jadi yang berkunjung harus berhati-hati” ucap Wawin.

Meski tetap buka di masa pandemi Covid-19, Telaga Saat tetap memberlakukan beberapa aturan terkait kunjungan ke kawasan wisata itu. Adapun aturannya adalah:
1. Para pengunjung wajib menggunakan masker selama berwisata di area wisata Telaga Saat.
2. Pembatasan kunjungan maksimal 50 persen.
3. Pengecekan suhu di gerbang masuk wisata Telaga Saat.
4. Penyediaan tempat cuci tangan dan cairan hand sanitizer yang dapat digunakan pengunjung selama berada di kawasan wisata.
5. Penyemprotan disinfektan secara rutin di kawasan wisata Telaga Saat oleh pihak.

News Feed