Sekda Kota Depok, Pelihara Ikan Hias Sebagai Hobi Jadi Bisnis

siaranjabodetabek.com, Depok – memiliki hobi berkebun tanaman hias hingga memelihara ikan hias serta ikan Cupang hingga merawat ikan cupang diakui mudah, namun banyak yang harus diperhatikan, mulai dari pemberian makan, wadah yang digunakan, hingga bagaimana mengembangbiakannya atau budidaya ikan cupang.

Memiliki akuarium berisi ikan-ikan yang diletakkan dalam ruangan tak hanya memberi warna dan menjadikan ruangan lebih menarik, tapi juga memberi ketenangan dan meningkatkan mood.

Penghobi ikan hias Sri Utomo ketika di temui di kantornya memberikan tip bagaimana merawat menurutnya, Ikan cupang memiliki berbagai spesies, yakni ikan cupang hias dan ikan cupang petarung.

Diakui oleh Sri Utomo, ikan cupang dengan merek Diggy Betta, merawat ikan cupang petarung lebih sulit daripada merawat ikan cupang hias.

“Ikan cupang petarung lebih sulit dirawat daripada ikan cupang hias,” ungkap Sri Utomo, Jumat (7/5/2021).

Sri Utomo yang saat ini menjabat Sekda Kota Depok bertutur, biasanya mengganti air 3 hari sekali untuk meminimalisir adanya penyakit yang ditimbulkan dari makanan sisa atau kotoran ikan.

“Kami menyimpannya di potongan botol air mineral kemasan 1 liter (hanya dipotong seperempat botol) untuk ikan yang masih bahanan (2-3 bulan) dan toples yang berukuran 2 liter untuk ikan yang sudah terhitung dewasa (umur 3-5 bulan),” ujar Sri.

Biasanya untuk bisa dikawinkan ikan cupang ini harus melalui tahapan bertarung terlebih dahulu hingga si betina takluk dan bisa bertelur. Biasanya ekor si betina akan sobek karena kalah pertarungan tersebut.

Setelahnya si jantan akan membuat sarang yang disebut Bubble Nets untuk menaruh telur yang dimuntahkan oleh si betina.

Kemudian, setelah betina mengeluarkan seluruh telurnya, maka si betina harus dikeluarkan dari tempat tersebut.

Biasanya si betina akan menjauh dari bubble nets kemudian si jantan yang akan menjaga telur sampai menetas.

“Cara mengawinkannya biasanya kita memilih bibit yang unggul dan siap untuk dijodohkan, lalu menggabungkan bibit jantan dan betina dalam satu tempat yang berukuran cukup luas yakni panjang 70 cm lebar 30 cm dan kedalaman air 10-15 cm,” jelasnya.

Biasanya ikan cupang bisa bertelur setelah proses penjodohan 1-3 hari, hal ini tergantung cocok atau tidaknya ikan. Jika hari ketiga belum berjodoh, maka sebaiknya ikan dipisahkan.

Jenis ikan cupang yang menjadi tren saat ini. Selain sedang hits, ikan cupang menjadi jenis ikan yang paling mudah dirawat oleh siapapun.

“Ikan ini memang menjadi kegemaran banyak orang saat ini. Selain warna ikannya yang bagus, cara perawatannya pun relatif mudah dan bisa dilakukan siapapun,” tambahnya

Jenis ikan cupang menurut Sri Utomo, seperti ini antara lain Cupang Halfmoon, Cupang Doubletail, Cupang Giant, Cupang Plakat, Cupang Crowntak dan Cupang Vailtail.
“Jenis ikan memang menjadi daya tarik tersendiri,” tambahnya.

Sri Utomo menambahkan, ada banyak jenis ikan yang bisa dirawat atau ditaruh di akuarium. Bahkan beberapa jenis ikan tertentu dapat hidup atau digabungkan dengan jenis ikan lainnya dalam satu akuarium.

Ikan Guppy
Ikan guppy termasuk jenis ikan yang mudah bergaul dengan ikan lainnya. Namun, perlu hati-hati menggabungkan ikan guppy bersama ikan kecil dalam satu akuarium karena mereka akan segera memakannya.

Untuk membiakkan ikan guppy sangat mudah. Cukup menyatukan ikan jantan dan betina. Ikan guppy juga memakan semua jenis makanan.

Swordtail dan Mollies
Kedua jenis ikan ini berkembang biak dengan sangat cepat. Mereka adalah ikan yang sangat cerdas, lincah, dan toleran terhadap berbagai kondisi di akuarium.

Secara lahiriah, mereka lebih besar dan memiliki variasi warna dan bentuk tubuh. Sebaiknya, jangan membeli banyak ikan jantan di dalam satu akuarium demi menghindari mereka bertarung satu sama lain.

Danio Rerio atau Ikan Zebra
Danio Rerio adalah ikan kecil yang elegan dan memiliki popularitas besar di kalangan pencinta ikan akuarium. Mereka dapat hidup secara berkelompok dan berada dalam tempat yang luas agar bisa lantaran ikan ini sangat lincah.

Danio Rerio adalah omnivora. Mereka memakan segala jenis makanan seperti makanan hidup dan beku. Mengawinkan Danio sangat mudah karena ikan danio betina akan bertelur 200 hingga 500 telur sekaligus.

Kardinal Tetra
Kardinal tetra merupakan ikan yang memiliki warna cerah dan sama sekali tidak agresif. Mereka mentoleransi air dingin. Mereka suka bergerak di lapisan tengah juga menyukai berkumpul dalam kawanan.

Meski bisa besar, dengan ukurannya yang sederhana, kardinal tidak membutuhkan akuarium besar. Dengan perawatan yang tepat, mereka bisa hidup hingga tiga tahun.

Corydoras
Corydoras atau disebut ikan lele kecil memiliki bentuk yang cantik dan suka berteman. Ada banyak jenis Corydoras, tetapi yang paling populer adalah ikan lele berbintik dan ikan lele emas. Ikan ini menyukai hidup di dasar dan mencari sisa-sisa makanan. (adi).

News Feed