Selasa dan Jumat UPT Pasar Kemiri Muka Rutin Gelar Apel dan Aksi Bersih-Bersih

Daerah, Lingkungan363 Dilihat

siaranjabodetabek.com, Beji – UPT Pasar Kemiri Muka Kecamatan Beji, rutin melaksanakan kegiatan apel bersama dan operasi bersih (Opsih) setiap Selasa dan Jumat. Kegiatan tersebut diadakan guna meningkatkan kualitas pasar dan kenyamanan para pedagang yang berbelaja di sana.

Sebelum gelaran opsih di sekitar Pasar Kemiri Muka tampak pegawai pasar, Tibsar dan petugas kebersihan dan para pedagang mengikuti Apel yang dipimpin langsung Kepala UPT Pasar Kemiri Muka Wahyu Boy Sahadat, sedang mendengarkan arahan dari Kepala UPT Pasar dalam kegiatan apel rutin.

“Kegiatan apel ini merupakan suatu hal yang mutlak dilakukan para pegawai di pasar ini. Lewat apel ini, kita bisa saling bersinergi untuk kebersamaan di pasar,” Kata Wahyu seusai memimpin apel, Jumat, (5/11/2021), yang saat itu di dampingi Kasubag TU UPT Pasar Kemiri Muka Budi Setiyanto.

Dalam arahanya pada apel kali ini, Pria yang akrab di sapa Boy ini mengimbau, kepada para pegawai pasar untuk mengantisipasi musim hujan dengan membersihkan seluruh pasar agar tidak terjadi banjir.

Selain itu dia juga mengimbau kepada para pegawai untuk melakukan persiapan dalam setiap Selasa dan Jumat. dengan melibatkan para pedagang yang tergabung dalam Kerukunan Pedagang Pasar Kemiri Muka Kota Depok (KPPKMD) Kota Depok.
“Saya mengimbau agar para staf pasar membantu pelaksanaan kebersihan di lapangan,” katanya.

Kegiatan rutin tersebut lanjut Boy, juga dilakukan untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan para pedagang dan pengunjung yang mengunjungi pasar. “Kalau pasar bersih dan rapi, pengunjung akan betah berbelanja di sini,” ucap Boy.

Sementara itu Kasubag TU Budi Setiyanto menambahkan, Opsi sendiri dilakukan oleh pegawai pasar yang bahu membahu membersihkan areal pasar, mulai dari membersihkan gorong-gorong, lingkungan, ngangkat sampah dari got yang mampet. “Seluruh Lingkungan pasar juga kita bersihkan,” sambungnya.

Budi berharap, dengan dirutinkannya kegiatan opsi dapat meningkatkan minat pembeli untuk datang ke pasar, sehingga roda perekonomian dapat berjalan dengan baik di pasar tersebut.
“Kita optimis para pedagang akan berdatangan kepasar jika suasana pasar bersih dan nyaman,”

“Mengantisipasi potensi genangan, banjir, Semua jajaran siap, personel yang selama ini bertugas dan semua keperluan alat,” tutupnya. (Adi).

News Feed