siaranjabodetabek.com -Semarang Night Carnival 2021 akhir nya di gelar setelah sebelum nya sempat tertunda.  Acara ini digelar dengan pembatasan  dan mengikuti protokol kesehatan serta tetap berlangsung meriah dan megah.

Bertempat di gedung olahraga Jatidiri Kota Semarang acara di hadiri sejumlah warga dan juga undangan. acara di buka dengan panduan suara dari Unes dan Taria Kolosal berpadu dengan komunitas sepatu roda yang ikut beraksi di tengah acara, Terutama hadir juga Tarian Kolosal Ramayana.

Kali ini mengusung tema Kemilau Nusantara yang mengangkat tema kostum yang terinspirasi dari lima destinasi super prioritas yang sudah di canangkan oleh Presiden  Joko Widodo yaitu Danau Toba Sumatera Utara, Borobudur Jawa Tengah, Labuan Bajo NTT, Mandalika NTB dan Likupang Sulawesi Utara.

Setelah penampilan marching band dari Universitas Maritim Amin Semarang, Acara inti dimulai dengan menampilkan defile peserta SNC yang memakai kostum megah dengan tema dari lima destinasi super prioritas tersebut.

Dengan gelaran SNC ini di harapkan pariwisata akan tumbuh menggeliat kembali setelah terpuruk akibat pandemi Covid 19.

News Feed