Siaranjabodetabek.com – Untuk kali pertama, ICMI Orda Depok menggelar webinar. Webinar digagas Divisi Dakwah Sosial di bawah koordinasi Dr. Ahmad Fihri mengangkat tema “Peran Cendekiawan Muslim Dalam Mensyiarkan Dakwah Islam Sebagai rahmatan Lil Alamin”.

Menghadirkan narasumber Ketua Umum ICMI Orda Depok Prof.Eng.Ir.Sri Hardjanto, Ketua MUI Kota Depok Dr. KH. Ahmad Dimyati Badruzzaman MA, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Depok KH. Idrus Yahya, dan Ketua PCNU Kota Depok KH. Ahmad Sholehan, MSi., webinar yang digelar menjelang iftar berlangsung sukses.

Menghadirkan tiga pembicara elemen ormas Islam mainstream; MUI, Muhammadiyah, dan NU. Webinar sangat penting dan menarik. Awal yang elegan ICMI menggandeng tokoh lintas ormas dalam satu frame membahas tema sentral ; Islam Rahmatan Lil Alamin, pesan yang ingin dihadirkan kalangan muslim bukan hanya di Indonesia, tapi juga di seluruh dunia.

Acara yang diselenggarakan pada Sabtu, 16 April 2022 diawali Ketua Umum ICMI Orda Depok Prof.Sri.Eng.Ir.Sri Hardjanto (Guru Besar FT UI Depok). Prof. Sri dengan sangat lugas memperkenalkan ICMI dengan Tagline Transformatif dan Inspiratif.

Pesan Prof. Sri sangat jelas, seorang cendekiawan membawa tugas transformasi dan inspirasi bagi kemajuan bangsa di samping menjadi rumah besar umat Islam. Bahkan, cendekiawan dengan integritas zikir, fikir, dan amal, pada akhirnya harus siap bertransformasi menjadi negarawan. Negarawan yang dimaksud adalah sosok yang memiliki tiga keunggulan; kredibilitas, moralitas, dan akseptabilitas.

Dalam konteks dakwah, Kiai Dimyati mengulas QS. Al-Mudatsir sebagai nasihat dan bekal dai menyampaikan dakwah sesuai pesan ilahi. Ketua Dewan pakar ICMI ini menekankan bahwa seorang dai harus menguasai teknik komunikasi yang baik agar pesan dakwah bisa diterima masyarakat. Pendek kata, seorang dai harus piawai berceramah di samping performa yang menarik.

Ulasan Kiai Dimyati diaminkan KH. Idrus Yahya yang memberi penguatan akan eksistensi keteladanan bagi aktivis dai dan pengurus ICMI Orda Depok. Kesesuaian antara ucap dan sikap, sejatinya menjadi karakter dai dalam aktivitas dakwah yang diingatkan Kiai Idrus. Dari sanalah akan muncul integritas.

KH. Sholehan yang menjadi pembicara terakhir mengurai tantangan aktivis ICMI Orda Depok. Kiyai muda NU ini mengingatkan ICMi harus menjadi garda, inspirator, dan jembatan bagi umat dan masyarakat kota Depok. ICMI harus melahirkan produk intelektual yang berimpact pada masyarakat.

Pertarungan antara kebenaran dan kebatilan sangat kuat di era media yang gampang sekali menyulut emosi masyarakat menjadi entri poin KH. Sholehan. Berita hoaks merupakan isu yang harus mendapat perhatian, sebab hoaks berpotensi menjerumuskan masyarakat terjebak pada informasi bohong, memecah belah, dan merusak kerukunan. Pesan kiai muda NU ini sangat inspiratif.

(Abdul_ Divisi Media, Komunikasi, dan Humas)

News Feed