Siaranjabodetabek.com- Yayasan Uswatun Hasanah yang menaungi SMP dan SMK Tirtajaya melakukan lebaran anak yatim pemberian santunan untuk 110 anak yatim yang sekolah di SMP dan SMK Tirtajaya, di halaman sekolah SMP dan SMK Tirtajaya Jalan RRI kampung serab Tirtajaya Sukmajaya Kota Depok, Kamis (19/08/2021)

Menurut Ustad Wihara bandrio sebagai salah satu panitia acara kegiatan ini merupakan bagian dari program sekolah SMP dan SMK Tirtajaya yang rutin diadakan setiap 10 Muharram.

Sementara itu Pendiri Yayasan Uswatun Hasanah, KH. Khaerudin, S. Ag, mengatakan kegiatan ini sekaligus untuk meyakinkan masyarakat bahwasannya di SMP dan SMK Tirtajaya gratis biaya pendidikannya untuk anak yatim.

Santunan yatim SMP dan SMK Tirtajaya ini dihadiri oleh pengurus yayasan, guru sekolah dan wali murid sekolah SMP dan SMK Tirtajaya serta diisi siraman rohani oleh Kiai Matlani.

Acara lebaran anak yatim diawali dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an

 

Kegiatan Santunan Yatim Yayasan Uswatun Hasanah beserta SMP Dan SMK Tirtajaya Depok dilakukan sesuai Prosedur Kesehatan

 

Ketua yayasan Uswatun Hasanah, Hj. Jainabun turut serta menyantuni anak yatim yang ada di SMP dan SMK Tirtajaya Depok

News Feed